Kegiatan Peresmian ini dilakukan di Desa Waiheru, Ambon pada tanggal 3 Februari 2024 yang merupakan mitra dari program Bank Sampah “Dewa”. Pada kegiatan ini terdapat sambutan dari berbagai pihak, antara lain Hengky Poerwowidagdo – Chief Operating Officer KSE, Nursaman, M – Branch Manager Panin Cabang Ambon danKasnawati – Pengurus Bank Sampah “Dewa”
Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya disampaikan oleh Ibu Kasnawati selaku masyarakat dan pengurus Bank Sampah. Karena, dengan adanya kegiatan ini sangat memberikan dampak terhadap para masyarakat agar lebih peduli pada lingkungan. Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh pihak KSE dan Panin atas kesediaan masyarakat Waiheru untuk kerjasama program ini dan berharap kedepannya program bisa berjalan lancar dan memberikan dampak yang lebih besar lagi.
Selesai dengan sambutan, terdapat simbolisasi berupa pemotongan pita yang langsung diwakilkan oleh Bapak Nursaman, Bapak Hengky dan Ibu Kasnawati. Setelah itu dilanjutkan dengan penanaman bibit pohon.

Sementara itu, diadakan juga pameran produk Comdev yang dimiliki oleh paguyuban KSE UNPATTI. Dengan menjelaskan produk yang mereka pamerkan kepada pihak donatur dan yayasan, mereka berhasil menjualkan beberapa produk.