Satriadi Indarmawan

Satriadi Indarmawan

Pendiri

Pendiri dan mantan Ketua KSE periode 1998-2000. Saat ini menjabat sebagai Komisaris Independent di PT Ashmore Asset Management Tbk. Pernah menjabat sebagai Komisaris Utama PT Rajawali Nusindo, Director, CFO PT Cipta Krida Bahari. Sebelumnya beliau berkarir di PT Cipta Kridatama sebagai Direktur Keuangan dan Human Capital, Bakrie Construction sebagai General Manager, di Badan Penyehatan Perbankan Nasional (2000-2004), di PT Bank Bumi Putera Indonesia (1995- 2000), Indovest Bank (1995) dan IBM Indonesia (1990-1995). Memperoleh Master of Applied Finance dari Macquarie University, Australia pada tahun 1995 dan merupakan alumni Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Pria yang pernah mengajar di STIE PERBANAS ini, juga aktif membagi ilmunya di kegiatan-kegiatan pelatihan KSE sampai saat ini.