Selain sebagai salah satu pendiri Yayasan KSE, beliau juga merupakan anggota Komite Investasi dan Manajemen Resiko Pertamina (Holding). Sebelumnya beliau menjabat sebagai Komisaris Utama / Komisaris Independen Trimegah Securities sejak Februari 2015 hingga Juli 2022, merupakan salah satu Anggota Dewan Komisaris di Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) serta Ketua Komite Manajemen Risiko dan Komite Informasi LPS sejak akhir 2012 hingga November 2014. Menjalankan 23 tahun karirnya di industri perbankan investasi, beliau telah bekerja di Jardine Fleming, Chase Fleming, dan J.P. Morgan Chase (JPM). Pernah juga menjabat sebagai salah satu Managing Direktur JPM Asia Pasifik (MD) yang bertanggung jawab dalam pengelolaan bisnis ekuitas Indonesia (2010 – 2012) dan Country Manager JPM Indonesia (2008-2010). Selama 15 tahun berturut-turut selama periode 1993 – 2008, beliau secara konsisten dinobatkan sebagai salah satu dari lima analis ekuitas terbaik di Indonesia dan terpilih beberapa kali sebagai analis ekuitas terbaik di Indonesia oleh survei lembaga investor. Lulusan Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia ini juga pernah mengajar Matematika Bisnis dan Statistik di kampus almamaternya.