Tatap Muka dan Talkshow KSE Borneo (Universitas Lambung Mangkurat, Universitas Palangkaraya, Universitas Mulawarman)

Tatap Muka dan Talkshow KSE Borneo (Universitas Lambung Mangkurat, Universitas Palangkaraya, Universitas Mulawarman)

Diterbitkan
Kategori
Tag
Penulis
Bagikan
cover Tatap Muka dan Talkshow KSE Borneo (Universitas Lambung Mangkurat, Universitas Palangkaraya, Universitas Mulawarman)

Kegiatan Tatap Muka BORNEO 2024 ini dilaksanakan pada tanggal 27 – 28 Januari 2024 bertempat di Ruang Aula 1 Fakultas Teknik, Universitas Lambung Mangkurat, Banjarbaru. Dihadiri sebanyak 121 mahasiswa dari 3 PTN mitra KSE yaitu Universitas Lambung Mangkurat, Universitas Palangkaraya, Universitas Mulawarman. Kegiatan di hari pertama ini para peserta menggunakan pakaian adat se nusantara.

Dimulai dari pukul 09.00 WITA dengan pertama-tama sambutan oleh Bapak Tatan A. Taufik selaku Co-Founder dan Dewan Pengawas Yayasan Karya Salemba Empat. Bapak Tatan menjelaskan KSE telah bekerjasama dengan Universitas Lambung Mangkurat (ULM) dalam memberikan beasiswa sejak tahun 2016 sampai sekarang. Dan selain memberikan beasiswa, KSE bersama dengan para donatur juga turut memberikan program pembinaan.

Sambutan selanjutnya oleh Bapak Mohamad Burhan S. Widodo selaku Corporate Secretary Division Head PT BRI Danareksa Sekuritas. Kontribusi PT BRI Danareksa Sekuritas sebagai donatur sangat berperan besar dalam memberikan harapan para penerima mahasiswa untuk mempersiapkan diri meraih masa depan.

Selesai sambutan dari PT BRI Danareksa sekuritas dilanjutkan dari pihak kampus Universitas Lambung Mangkurat (ULM) oleh Bapak Dr. Muhamad Rusmin Nuryadin, SE., M.Si selaku Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni ULM. Selanjutnya selesai sambutan-sambutan dilakukan nya pemberian cinderamata dari KSE kepada BRIDS dan ULM.

Selesai pembukaan dilanjutkan dengan pemberian materi tentang “Company Profile,  Kegiatan CSR dan  Peluang Karir” oleh Bapak Mohamad Burhan S. Widodo selaku Corporate Secretary Division Head PT BRI Danareksa Sekuritas. Materi mengenai Company Profile  PT BRI Danareksa Sekuritas  dan gambaran mengenai program CSR  PT BRI Danareksa Sekuritas. Selain itu gambaran Manajemen dan Peluang Karir di  PT BRI Danareksa Sekuritas.

Materi dari BRIDS selesai selanjutnya sesi Talkshow “Value KSE and Organization” oleh Bapak Tatan A. Taufik selaku Co-Founder dan Dewan Pengawas KSE. Materinya tentang sejarah berdirinya organisasi KSE dan memberikan nilai – nilai Sharing, Networking & Developing yang terus disebarkan dalam organisasi KSE.

Hari kedua diawali materi tentang “Kesehatan Mental untuk menjadi Pribadi yang Positif” oleh dr. Karina Kalani Firdaus, SpKJ (Doctor in Department of Psychiatry). Materi yang diberikan pengertian Kesehatan Mental serta upaya pencegahan depresi dan perasaan putus asa dan langkah-langkah perbaikan mental untuk membangun Pribadi yang Positif.

Siang harinya pukul 13.00 WITA dilanjutkan materi “Perkembangan Perekonomian dan Sektor Jasa Keuangan” oleh Mirza Adityaswara selaku Co-Founder,  Ketua Dewan Pembina Yayasan Karya Salemba Empat dan Wakil Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan sebagai Ketua Komite Etik Merangkap Anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan. Pada sesi ini menjelaskan tentang perkembangan ekonomi yang ada di indonesia. Setelah sesi penyampaian materi tersebut, acara selanjutnya yakni pemberian hadiah kepada 10 orang penanya pertama dan akan di berikan 10 kartu E-Money oleh Bapak Mirza. Selanjutnya selesai materi dari Bapak Mirza ditutup dengan foto bersama.

Informasi

Artikel Terkait