Ceremony & Seminar “Soft Skills for Well-Being & Workplace Success”

Ceremony & Seminar “Soft Skills for Well-Being & Workplace Success”

Diterbitkan
Kategori
Tag
Penulis
Bagikan
cover Program Development Info & News Community Story Contact Donation Choose Language English CEREMONY & SEMINAR “SOFT SKILLS FOR WELL-BEING & WORKPLACE SUCCESS”

Pada hari Kamis, tanggal 7 Maret 2024, PT BCA Tbk menggelar “Ceremony & Seminar” dengan tema “Soft Skills For Well-Being & Workplace Success” melalui platform Zoom. Acara ini dihadiri oleh 120 mahasiswa dari 35 PTN mitra KSE dimulai pada pukul 14.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB, bertujuan untuk membantu peserta memperkuat soft skills yang diperlukan untuk meraih keberhasilan di tempat kerja dan kehidupan sehari-hari. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mendorong dan mempersiapkan penerima beasiswa menjadi lulusan yang memiliki integritas, berwawasan kebangsaan, serta memiliki kapasitas dan kompetensi untuk menjadi pemimpin potensial di masa depan.

Suasana dibuka dengan sorakan meriah oleh pembawa acara (MC), yang kemudian disertai dengan pengalunan Lagu Indonesia Raya dan Mars KSE, mengukuhkan semangat kebangsaan dan kebersamaan di antara peserta. Setelahnya, sambutan hangat dari PT BCA Tbk,  yang diwakili oleh Bapak Bapak Krisbiakto Cahyo Adi selaku Vice President CSR PT BCA Tbk, serta Yayasan Karya Salemba Empat (KSE), diwakili oleh Bapak Ahmad Solihin, yang memberikan inspirasi tentang arti sebuah harapan beasiswa dan kerjasama yang terkandung di dalamnya.

Sambutan dilanjutkan dengan pemaparan Company Profile PT BCA Tbk oleh Bapak Krisbiakto Cahyo Adi, yang memberikan wawasan mendalam tentang nilai-nilai perusahaan dan visi masa depannya, serta komitmen PT BCA Tbk dalam mencerdaskan kehidupan bangsa melalui kerjasama dengan Yayasan Karya Salemba Empat. MC juga memaparkan prestasi beswan donatur BCA, dari tingkat internasional hingga kampus, meliputi berbagai bidang sosial budaya, olahraga, dan penelitian inovasi teknologi.

Moment penting terjadi saat penerima beasiswa PT BCA Tbk., Puspa Eldiaputri dari Universitas Sam Ratulangi, diberikan penghormatan melalui simbolisasi Program Beasiswa BCA Tahun Akademik 2023-2024 oleh Bapak Krisbiakto Cahyo Adi. Momen berharga ini diabadikan dalam sebuah foto bersama, sebagai kenang-kenangan atas simbolisasi kerjasama yang diraih. was immortalized in a group photo, as a memento of the symbol of the cooperation achieved.

Dalam pemaparan materi “Financial Planning” yang disampaikan oleh Dian Prawitasari, Assistant Vice President CSR BCA, peserta diajak untuk mendapatkan pemahaman yang mendalam tentang pentingnya perencanaan keuangan yang efektif dalam mencapai keberhasilan finansial. Dengan pengalaman dan pengetahuannya dalam bidang ini, Dian Prawitasari memberikan wawasan yang berharga tentang strategi pengelolaan keuangan yang cerdas dan praktis bagi para peserta.

Selanjutnya, dalam pemaparan materi “Make Yourself Stand Out through Effective Communication and Personal Branding” yang dibawakan oleh Romarga A.C. Waworuntu, AVP External PR (Corporate Communications) BCA, peserta diajak untuk memahami betapa pentingnya komunikasi yang efektif dan membangun personal branding yang kuat dalam dunia profesional. Dengan pengalamannya dalam bidang komunikasi korporat, Romarga A.C. Waworuntu memberikan pandangan mendalam tentang bagaimana mengasah keterampilan komunikasi dan membangun citra diri yang positif untuk mencapai kesuksesan karir.

Dengan demikian, “Ceremony & Seminar Soft Skills For Well-Being & Workplace Success” yang diselenggarakan oleh PT BCA Tbk pada tanggal 7 Maret 2024 melalui platform Zoom berhasil memberikan wawasan dan motivasi yang berharga bagi para peserta. Dari pemaparan materi mengenai perencanaan keuangan hingga strategi komunikasi dan personal branding, acara ini tidak hanya menginspirasi, tetapi juga memberikan pandangan yang mendalam tentang pentingnya pengembangan soft skills dalam mencapai kesuksesan di tempat kerja dan kehidupan sehari-hari. Berita acara ini menjadi bukti nyata atas dedikasi PT BCA Tbk dalam membantu membentuk generasi muda yang berkualitas dan siap bersaing di era globalisasi.

Informasi

Artikel Terkait