Dewan Pengurus
Marsangap P. Tamba
Ketua Dewan Eksekutif
Saat ini menjabat sebagai Komisaris Independen di PT Principal Asset Management. Sebelumnya berkarir di PT BRI Manajemen Investasi (sebelumnya bernama Danareksa Investment Management) sebagai Direktur Utama dan juga beliau pernah berkarir di Sun Life Financial sebagai Kepala Bagian Investasi. Sebelumnya beliau pernah bekerja di Manulife Financial (2003-2006). Beliau mendapatkan gelar Master of Finance dari University of Houston, Clearlake pada tahun 1998 dan gelar sarjana dari Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia pada tahun 1996.
Ahmad Solihin
Wakil Ketua Dewan Eksekutif
Saat ini berkarir di Syailendra Capital Investment sebagai Direktur. Sebelumnya beliau berkarir di PT BNP Paribas Investment Partners, pernah juga sebagai analis di CLSA, PT Mandiri Sekuritas dan di Macquarie Securities. Meraih gelar master di bidang Financial Economics dari University of Houston, Clearlake tahun 1998 dan gelar sarjana dari Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia pada tahun 1996.
Hengky Poerwowidagdo
Sekretaris
Lulus Sarjana Hukum (S1) Universitas Indonesia pada tahun 1991, beliau mulai merintis karir dan bekerja pada Bank BCA, bekerja di Bank Dagang dan Industri (1992-1998), bekerja di IBRA BPPN (1998-2002) dan pada tahun 2005 beliau bergabung di Yayasan KSE sebagai Chief Operating Officer sampai sekarang.
Debby R Handojo
Bendahara
Saat ini menjabat sebagai Partner di salah satu firma hukum di Jakarta. Sebelumnya menjabat sebagai Kepala Marketing di PT Prospera Asset Management. Awal karir beliau jalani di Citibank NA setelah lulus dari University of Sydney, Australia. Selanjutnya, beliau juga pernah bekerja sebagai Konsultan Manajemen di OTI Strategy Consulting, Analis riset di PT Mega Capital Indonesia, Fund Manager di Batavia Prosperindo, dan Sales Institusi di DBS Vickers Securities.
Ami Tantri
Bendahara
Saat ini beliau aktif sebagai Bendahara KSE, beliau juga aktif sebagai advisor di PT Mineral Industri Indonesia (MIND ID), sebelumnya beliau pernah menjabat sebagai SVP Stretegic Management Office (SMO) and Communication di PT Semen Indonesia, Tbk. Selain itu juga Pernah menjabat sebagai Direktur PT Lautan Dana dan juga Investor Relation PT Semen Indonesia, Tbk. Sebelumnya, beliau menjabat Direktur Departemen Riset Ekuitas di Credit Suisse yang bertanggung jawab menangani sektor migas dan pertambangan di Indonesia, dan CIMB Securities sebagai Sales Institusi.
Innayatulloh
Sekretaris
Alumni penerima Beasiswa KSE tahun 2008-2009 dan Lulus dari Teknik Sipil - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. Saat ini Berkarir di PT Semen Indonesia Tbk. Sebelumnya, pernah mendapatkan Beasiswa LPDP Kemenkeu Indonesia (PK-103) untuk program S2 di Strategic Management of Projects – University College London UK. Sebelumnya berkarir di JGC Indonesia (2011-2017) sebagai Project Engineer untuk berbagai proyek Oil & Gas domestic dan internasional. Memiliki ketertarikan dalam bidang project management, energy terbarukan, teknologi aplikatif, pengembangan SDM, inovasi, dan kewirausahaan.
Kennyarso Soejatman
Sekretaris
Saat ini menjabat sebagai Head of Equity di PT Sun Life Financial Indonesia. Sebelumnya telah bekerja pada Manulife Aset Manajemen, Mandiri Investasi, ABN Amro Securities, First State Investments, Bahana TCW serta JPMorgan Chase Bank. Lulus dengan gelar BSc Ekonomi dan MSc dari the London School of Economics and Political Science, Inggris.
Christian P. Somali
Bendahara
Sebelum bergabung dengan Yayasan KSE, beliau
berkarir di berbagai perusahaan dengan posisi yang
cukup strategis. Terakhir berkarir di PT Indofood Sukses Makmur, Tbk dengan jabatan sebagai Senior Manager Corporate Public Relations (2009-2013). Sebelumnya pernah berkarir sebagai Procurement and Logistic Director di PT Omedata Electronics (1999-2009), PT Bank Dagang Nasional Indonesia (1991-1999), Accounting Manager di PT Panen Lestari Internusa (SOGO) pada tahun 1990-1991, Group Control Ocer di PT Gajah Tunggal Group (1987-1990), Kepala Akuntansi di PT Prana Mirna Usaha (Sari Ayu Indonesia) pada tahun 1984-1987, Internal Auditor di Matari Advertising, Inc. (1983-1984), dan Auditor di kantor Akuntan Drs. Hans Kartikahadi & Co. Meraih gelar Master of Business Administration dari University of Hull, Inggris pada tahun 1991 dan gelar sarjana dari Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanegara tahun 1984.