Dewan Pembina

Mirza Adityaswara
Mirza Adityaswara
Ketua Dewan Pembina
Pendiri dan Ketua Dewan Pembina Yayasan KSE sejak tahun 2004. Anggota Dewan Pengawas KSE periode 2002-2004 dan Ketua KSE periode 2000-2002. Saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Komisioner OJK periode 2022-2027, Komisaris Utama sekaligus Komisaris Independen perseroan PT Mandiri Sekuritas, Direktur Utama Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI), Tenaga Ahli Menteri Keuangan, Komisaris Utama (Komut) dompet digital OVO, Komisaris Independen PT Danareksa (Persero) dan Komisaris Independen PT Sarana Menara Nusantara Tbk. (TOWR). Beliau Pernah menjabat sebagai Deputi Senior Gubernur Bank Indonesia setelah sebelumnya menjabat sebagai Ketua Eksekutif Lembaga Penjamin Simpanan. Sebelumnya beliau menjabat sebagai Chief Economist Bank Mandiri serta Direktur Pasar Modal Mandiri Sekuritas. Sebelumnya, beliau berkarir di Credit Suisse Indonesia (2005 - 2008), Bahana Sekuritas (2002-2005), Indosuez WI Carr Securities (1988-2001), Deutsche Morgan Grenfell Securities (1997), BZW Niaga Securities (1995-1997) dan Bank Sumitomo Niaga (1989-1993).
Pramukti Surjaudaja
Pramukti Surjaudaja
Dewan Pembina
Saat ini menjabat sebagai Presiden Komisaris PT Bank OCBC NISP setelah selama 11 tahun sebelumnya ditunjuk sebagai Presiden Direktur di bank tersebut. Selain itu, beliau juga menjabat sebagai Direktur Non- Eksekutif di Bank OCBC Singapura sejak bulan Juni 2005. Sebelumnya, beliau menjabat sebagai Managing Director PT Bank NISP, Tbk dari tahun 1989-1998. Karirnya dimulai sebagai trainee di Bank Daiwa Cabang New York, London, Hongkong dan Tokyo (1987-1989). Beliau meraih gelar Bachelor of Science (Finance & Banking) dari San Fransisco State University dan Master of Business Administration dari Golden Gate University pada tahun 1985. Sempat juga belajar di Internasional University of Japan, Nigata dan menyelesaikan programprogram eksekutif dari Stanford University, Massachussets Institute of Technology dan Wharton and Insead. Saat ini beliau juga aktif sebagai cofounder dan Ketua Indonesian Overseas Alumni serta sebagai Anggota Dewan Asia Timur di Insead, Perancis.
Laksono Widodo
Laksono Widodo
Dewan Pembina
Pendiri yang pernah menjabat sebagai Ketua Yayasan KSE pada periode 2002-2004. Beliau saat ini juga menjabat sebagai Direktur Utama BRI Danareksa Sekuritas. Sebelumnya beliau menjabat sebagai Direktur Perdagangan & Pengaturan Anggota Bursa PT. Bursa Efek Indonesia. Selain itu juga beliau pernah bertugas sebagai Managing Director di PT Mandiri Sekuritas dan di PT RBS Asia Securities Indonesia sebagai Presiden Direktur. Beliau pernah juga bertugas di beberapa perusahaan keuangan seperti Ancora Internasional, Macquarie Securities Indonesia dan ING Baring Securities. Meraih gelar Master of Business Administration dari University of Hawaii pada tahun 1992 dan lulus dari Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia pada tahun 1989.
F. Chapman Taylor
F. Chapman Taylor
Dewan Pembina
Wakil Presiden Direktur dari Capital Internasional, Inc. dan Wakil Presiden Direktur Senior dari Capital Internasional Research, Inc. dengan tanggung jawab riset perusahaan-perusahaan telekomunikasi di negara-negara pasar yang baru bangkit di Asia. Selain menjabat sebagai Anggota Dewan Pembina juga menjabat sebagai Dewan Pengurus di berbagai organisasi nirlaba, di antaranya For Love Children (membantu anak-anak bermasalah di Washington DC), L’Arche (lembaga penyandang cacat dewasa) dan aktif sebagai pengurus di Gereja Metodis Dulin United.
Rizal B. Prasetijo
Rizal B. Prasetijo
Dewan Pembina
Selain sebagai salah satu pendiri Yayasan KSE, beliau juga merupakan anggota Komite Investasi dan Manajemen Resiko Pertamina (Holding). Sebelumnya beliau menjabat sebagai Komisaris Utama / Komisaris Independen Trimegah Securities sejak Februari 2015 hingga Juli 2022, merupakan salah satu Anggota Dewan Komisaris di Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) serta Ketua Komite Manajemen Risiko dan Komite Informasi LPS sejak akhir 2012 hingga November 2014. Menjalankan 23 tahun karirnya di industri perbankan investasi, beliau telah bekerja di Jardine Fleming, Chase Fleming, dan J.P. Morgan Chase (JPM). Pernah juga menjabat sebagai salah satu Managing Direktur JPM Asia Pasifik (MD) yang bertanggung jawab dalam pengelolaan bisnis ekuitas Indonesia (2010 – 2012) dan Country Manager JPM Indonesia (2008-2010). Selama 15 tahun berturut-turut selama periode 1993 – 2008, beliau secara konsisten dinobatkan sebagai salah satu dari lima analis ekuitas terbaik di Indonesia dan terpilih beberapa kali sebagai analis ekuitas terbaik di Indonesia oleh survei lembaga investor. Lulusan Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia ini juga pernah mengajar Matematika Bisnis dan Statistik di kampus almamaternya.
Arief Wana
Arief Wana
Dewan Pembina
Pernah Menjabat sebagi Ketua dewan pengurus Yayasan KSE pada periode 2015-2018. Saat ini juga menjabat sebagai Direktur di PT Ashmore Asset Management Indonesia dengan lingkup tanggung jawab sebagai Kepala Riset dan Pemasaran. Sebelumnya, beliau pernah menjabat sebagai Direktur Keuangan di PT Elang Mahkota Teknologi, perusahaan yang bergerak di bidang media (SCTV, Indosiar, FTA), telekomunikasi, solusi TI dan konektivitas. Pernah juga menjabat sebagai Direktur Kepala Riset untuk Indonesia di Credit Suisse dengan tanggung jawab meliputi sektor strategis, otomotif dan konsumer di Bursa Efek Indonesia. Sebelumnya, beliau juga pernah berkarir di JP Morgan Indonesia selama 8 tahun sebagai Wakil Presiden Direktur yang menaungi berbagai sektor di lingkup ASEAN.