Jumat, 29 Oktober 2021 pada pukul 13.30 – 16.30 WIB s/d selesai telah diselenggarakan kegiatan Panin Mengajar bersama dengan PT. Bank Panin Tbk., dengan tema “VUCA Games (Volatelity, Uncertainty, Complexity, and Ambiguity)”. Kegiatan ini diselengagarakan secara daring yang diikuti sebanyak 166 mahasiswa penerima Beasiswa Karya Salemba Empat di 27 PerguruanTinggi Negri di Indonesia.

Bapak Hengky Poerwowidagdo – Sekretaris & Chief Oprating Officer Yayasan Karya Salemba Empat dan Bapak Jasman Ginting – Corporate Secretary PT Bank Panin Tbk. memberikan sambutan dalam kegiatan ini.

2.jpg

Dilanjutkan dengan Simbolisasi Program Beasiswa PT Panin Bank Tbk. yang diwakili salah satu penerima beasiswa dari Universitas Cendrawasih (UNCEN) – Anjang Niluh Prianti. Acara pertama adalah presentasi dari Paguyuban KSE Universitas Cendrawasih (UNCEN) dan juga Paguyuban KSE Universitas Hasanuddin (UNHAS). Dimana  setiap paguyuban memaparkan kegiatan paguyuban yang telah dan akan dilaksanakan dalam tahun ajaran 2021 – 2022 kepada Tim PT Bank Panin Tbk dan juga seluruh peserta. Tidak lupa apresiasi dari Bapak Jasman Ginting yang mewakili dari pihak donatur.

3.jpg

Pemaparan mengenai materi VUCA (Volatelity, Uncertainty, Complexity, and Ambiguity) disampaikan oleh Bapak Boyke Indrasakti Aveanto selaku Head of HR Strategic PT. Bank Panin  Tbk dan di dampingi oleh Ibu Gabby Lalamentik selaku Head of Branding and Communications dari PT. Bank Panin Tbk. pada kesempatan ini pemateri menyampaikan apa saja menjadi komponen penting dalam VUCA, diantaranya vision, understanding, clarity, agility.

Dengan adanya tantangan VUCA, sehingga kita juga menjadi lebih mawas diri mengenai bagaimana cara menghadapinya dengan berfokus pada poin agility atau lincah dan peka dalam melihat kesempatan dan situasi yang ada. Terlebih seperti yang kita ketahui dalam mewujudkan sesuatu kita tidak bisa melakukannya sendiri maka dibutuhkannya kerjasama tim yang baik untuk mencapai tujuan bersama secara efektif dan efisien. Dalam sesi ada sebuah kutipan bahwa “Kita seharusnya bekerja bersama tim bukan hanya bekerja di dalam tim.”

4.jpg  5.jpg

Materi kedua, mengenai program PT Panin Bank Tbk. oleh Ibu Gabby Lalamentik selaku Head of Branding and Communication PT Bank Panin Tbk. Dalam rangka 50 tahun PT Bank Panin Tbk. mengadakan program Panin Super Bonanza. Dimana dalam program ini disediakan total hadiah uang tunai sebesar 60 Miliar rupiah, dengan hadiah bulanan sebesar 5 Miliar rupiah untuk 500 pemenang.


Related Posts