db1.jpg

Terimakasih yang sebesar-besarnya kami ucapkan kepada Deutsche Bank Indonesia yang telah mendukung dan memberikan beasiswa kepada 10 mahasiswa berprestasi dari Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor dan Universitas Negeri Jakarta. Tidak hanya bantuan biaya hidup tetapi Deutsche Bank Indonesia turut memberikan pembinaan bagi para penerima beasiswanya.

Program pembinaan yang diberikan dalam rangka mengasah pribadi yang baik dan jiwa kewirausahaan para penerimanya. Mulai dari disiplin dan rasa cinta tanah air, para penerima beasiswanya akan diikut sertakan dalam program Kepemimpinan yaitu Leadership Camp di Akademi Militer Magelang. Kemudian mereka akan diberikan pembinaan untuk mengasah jiwa sosial dan kewirausahaannya dengan diikut sertakan pada program Social Entrepreneurship. Tidak hanya berhenti disitu, mereka juga akan diberikan workshop dan coaching langsung oleh para staf dari Deustche Bank Indonesia.

Sebagai pertemuan perdana Deustche Bank Indonesia dengan ke-10 penerima beasiswanya, diadakan sebuah acara yang diberi nama “CSR Day” pada tanggal 16 September 2015 di Lobby utama Deutsche Bank, Jl. Imam Bonjol No. 80, Jakarta. Sambutan diberikan olehBapak Kunardy Lie, CFA – Managing Director, Chief Country Officer – Deutsche Bank.

Selain memberikan beasiswa melalui Yayasan Karya Salemba Empat, Deustche Bank Indonesia juga mempunyai program CSR keYayasan Kampus Diakoneia dan Yayasan Rumah Rachel.

Pada kesempatan yang sama turut hadir Bapak Laksono Widodo – Dewan Pembina Yayasan Karya Salemba Empat untuk memberikan ucapan terima kasih atas dukungan Deutsche Bank Indonesia dan semoga kerjasama yang baru dimulai pada tahun 2015 ini dapat berguna dan menghasilkan anak-anak bangsa yang maju dan cinta kepada tanah air dan bangsa.


Related Posts