5.jpg

KSE Students Summit 2022 diselenggarakan di Semarang, Jawa Tengah pada tanggan 23-28 November di Noormans Hotel, Semarang Jawa Tengah. Kegiatan ini diikuti oleh 68 mahasiswa dari 35 PTN di Indonesia. Acara dibuka oleh Hengky Poerwowidagdo selaku Chief Operating Officer (COO) Karya Salemba Empat. Beberapa materi yang diterima oleh peserta selama kegiatan yaitu Personal Dream”, “Visi Paguyuban Unggul atau Dream”, “Organisasi Paguyuban” dan “Visi Misi Paguyuban” oleh Hengky Poerwowidagdo, materi tentang Membuat Laporan Kegiatan yang Baik dan Penilaian Kinerja Paguyuban yang disampaikan oleh Maya Dintasari, materi Pengantar Comdev, Mengukur Social Return on Investment, dan Meriset Kepuasan Masyarakat” yang disampaikan oleh Rico Panandista, materi “Membuat Laporan Keuangan Paguyuban” oleh Agus Setiyono, materi “Semangat Kemandirian” oleh Satriadi Indarmawan dan materi “Branding Comdev”  oleh Niki Nugraha. Pada kegiatan ini narasumber berbagi ilmu untuk menggali semangat peserta menjalankan paguyuban dan mengembangkan program Community Development.

Kegiatan diawali dengan pemeriksaan tes Kesehatan oleh TIM KSE, dan hasil menunjukkan bahwa ke 68 peserta KSE Students Summit 2022 mendapatkan hasil negative. Kemudian, kegiatan dibuka oleh oleh Bapak Hengky Poerwowidagdo pada pukul 09.00 WIB. Didalamnya memperkenalkan semua staff KSE dan Officer. Pembukaan diisi dengan pengenalan atau pengantar tentang bagaimana camp ini kedepannya, dan juga topik apa saja dan hal apa yang bisa didapatkan dari camp ini. Setelah itu diilanjutkan dengan penyematan kartu tanda peserta sebagai simbol bahwa acara telah dimulai.

2.jpg

Kegiatan selanjutnya, diisi dengan sharing session tentang “personal dream” yang dipandu oleh bapak Hengky Poerwowidagdo. Peserta sangat antusias Ketika dibentuk menjadi beberapa kelompok dan kemudian menceritakan masing-masing mimpinya. Acara berlanjut dengan materi-materi dari beberapa pembicara seperti Maya Dintasari yang mengisi materi tentang “Membuat Laporan Kegiatan Paguyuban yang Baik dan Penilaian Paguyuban” dan dilanjut dengan Rico Panandista yang menyampaikan materi tentang “Pengantar comdev, Melalukan Analisa SROI, dan Meriset Kepuasan Masyarakat”. Semua materi tersebut akan berguna untuk keberlanjutan pelaksanaan program comdev kedepannya.

Dihari berikutnya, masih berisi tentang materi comdev, kali ini berkaitan dengan “Membuat Laporan Keuangan yang Baik” yang disampaikan oleh salah satu staff KSE yaitu Agus Setiyono. Setelah mendapat materi laporan keuangan, peserta dilanjut dengan menerima materi yang diisi oleh perwakilan dari PT. PLN (PERSERO) yaitu ibu Imadya Nareswari selaku Manager komunikasi dan tjsl PT. PLN (PERSERO) UID Jawa Tengah dan DIY. Beliau menyampaikan terkait program TJSL PT PLN (PERSERO) dengan sangat rinci. Kemudian dilakukan sesi diskusi antara peserta dengan pihak dari PT. PLN (PERSERO). Pada hari ini, kegiatan terakhir diisi dengan pemaparan materi oleh Niki Nugraha yang menyampaikan tentang “Branding Comdev” yang kurang lebih berisi tentang bagaimana cara menjadikan suatu produk menjadi produk yang memiliki ciri khas masing-masing dan bisa bertahan lama.

3.jpg  4.jpg

Pada hari ke-3, materi pertama diisi dengan talkshow oleh Bapak Satriadi Indarmawan selaku Co-founder & Ketua Dewan Pengawas KSE. Beliau menyampaikan tentang apa itu kemandirian dan bagaimana cara untuk menemukan kemandirian itu dalam diri. Pada sesi ini, para peserta memakai baju adat sesuai daerah masing-masing untuk mempresentasikan budaya masing-masing. Pada hari ini dilanjutkan dengan kunjungan ke comdev KSE UNDIP oleh seluruh peserta, peserta dibagi menjadi 2 kelompok kunjungan, yaitu ke Comdev Jangli dan Comdev Sumurboto. Disini para peserta saling mendengarkan penjelasan dari comdev UNDIP terkait program-program comdev itu sendiri, selanjutnya mereka saling sharing terkait masalah-masalah yang muncul atau strategi-strategi terkait pengembangancComdev itu sendiri. Selesai, melakukan studi banding ke comdev UNDIP, para peserta diarahkan untuk melakukan FGD terkait comdev itu sendiri, mulai dari membentuk kelompok sesama program comdev dan saling bertukar pikiran untuk menentukan strategi dll. Selesai melakukan FGD, para peserta dipersilahkan untuk membuat proposal comdev yang akan dijalankan pada tahun 22/23 yang merupakan program utama dari masing-masing paguyuban.

1.jpg

Penutupan acara ini diisi dengan presentasi proposal comdev yang sudah dibuat oleh ketua paguyuban dan ketua comdev pada hari sebelumnya. Mereka mempresentasikan proposal kemudian mendapatkan penilaian dari para juri, yaitu Maya Dintasari, Rico Panandista, dan Agus Setiyono. Dan di ruangan sebelah, diisi dengan sesi sharing terkait struktur paguyuban yang baik oleh Bapak Hengky Poerwowidagdo dan diikuti hanya oleh ketua paguyuban. Pada penutupan hari terakhir, para peserta dikumpulkan kembali untuk mengikuti acara penutupan oleh Rico Panandista dan sebelumnya diisi dengan pemutaran video promosi KSE Students Summit yang sudah dibuat oleh para ketua paguyuban sebagai “challenge” dari Bapak Hengky Poerwowidagdo.


Related Posts